Selasa, 19 Mei 2009

Kesan Untuk PPL II 2008 Di SMKN 5 Madiun

Pertama kali manginjakkan kaki di SMKN 5 Madiun kami 22 mahasiswa PPL datang dengan rasa cemas, takut tidak diterima dengan baik. Kami berpakaian rapi, berprilaku layaknya tamu yang tak diundang. Kami cemas apakah PPL kami akan sangat menguji adrenalin kami atau akan sangat menyenangkan hati? Saat itu kami pasrah atas apapun yang akan terjadi.

Namun ternyata perkiraan kami terhadap sang tuan rumah sangat melenceng jauh dari kenyataan. Sang tuan rumah begitu baik pada kami, yang tadinya kami merasa seperti tamu tak diundang, sekarang kami merasa bagaikan anak bagi guru – guru di sana. walaupun kadang – kadang kami agak nakal, tetapi mereka tidak pernah sedikitpun menganaktirikan kami.

Bagi saya pribadi, PPL II 2008 adalah kenangan yang termanis. Ribuan pengalaman telah saya dapatkan dari situ. Sungguh sangat berkesan baik dari pihak guru lebih lagi dari para murid.

Terima kasih yang sedalam – dalamnya saya ucapkan kepada segenap keluarga besar SMKN 5 Madiun yang telah mengajari kami arti menghargai dan menghormati sesama. Saya rekomendasikan SMKN 5 Madiun sebagai sekolah tujuan PPL II yang paling TOP.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar